Selasa, 17 Februari 2015

Visi, Misi dan Tujuan



VISI

Menjadi lembaga profesional yang berperan aktif dalam membantu meningkatkan kesadaran masyarakat dalam bidang keamanan dan ketertiban serta penanggulangan bencana


MISI

menciptakan situasi keamanan di lingkungan masyarakat dengan membantu tugas aparat yang berwenang serta meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan situasi kamtibmas


TUJUAN

Meningkatkan kesadaran serta partisipasi masyarakat dalam bidang kamtibmas dan hukum serta penanggulangan bencana dengan tujuan memasyarakatkan kamtibmas di wilayah masing masing.

Pelatihan TPTKP

Hari Minggu, tanggal 15 Februari 2015 dilaksanakan Giat materi Pelatihan TPTKP khususnya Lakalantas yang diberikan oleh unit laka Polrestabes Semarang.
Kegiatan TPTKP ini diberikan bersamaan dengan dilaksanakan kegiatan pertemuan Rutin bulanan anggota Satkom Polsek Banyumanik yang dilaksanakan di kediaman Bp. Bayu (4G).
Pemberi materi adalah Iptu Jumantri, Brigadir Ikhtisas Akmal dan Briptu Iwan Wirana.
kegiatan ini diberikan kepada anggota Satkom dikarenakan seringnya anggota Satkom menangani kejadian lakalantas terutama di wilayah Banyumanik sebelum jajaran indul maupun unit lakalantas datang ke TKP. dengan tujuan agar seluruh anggota dapat menangani Tempat kejadian Perkarra lakalantas dengan sebaik baiknya.














SATU KOMANDO UNTUK KEBERSAMAAN !!

Pertemuan Rutin Bulan Februari 2015

Kegiatan Rutin bulanan yang dilaksanakan oleh Satkom Polsek Banyumanik adalah Pertemuan Rutin Anggota Satkom.
Untuk bulan Februari ini Pertemuan dilaksanakan di kediaman Bp. Quirinus Bayu RWM (4G) yang beralamat di Jl. Meranti Timur Dalam IV no. 200 Padangsari Semarang. yang berbeda dari pertemuan kali ini adalah waktu pelaksanaanya yang biasanya dilaksankan malam hari, namun untuk pertemuan kali ini dilaksanakan siang hari mulai pukul 11.00 WIB.
Dalam pertemuan kali ini terasa sangat istimewa karena dihadiri oleh Kapolsek Banyumanik Kom. Pol. Kristanto Budi Nursetya, S.sos, didampingi aipda W. Ponco B. dari jajaran Binmas Polsek Banyumanik.
Selain itu turut hadir mantan Kanit Binmas Polsek Banyumanik AKP. Dita Kristiandari yang saat ini berdinas di Dit Binmas Polda Jateng beserta suami yang juga Kanit Sabhara Polsek Semarang Barat AKP Priyadi. 
Dari Polrestabes Semarang juga hadir dari jajaran lakalantas iptu Jumantri beserta 2 anggota unit laka Polrestabes Semarang yang pada kesempatan kali ini berkenan memberikan materi TPTKP lakalantas kepada semua anggota Satkom polsek Banyumanik.
Dalam pertemuan Bulan Februari ini juga diperkenalkan 2 anggota baru satkom serta seorang simpatisan yang turut hadir dalam pertemuan. 











SATU KOMANDO UNTUK KEBERSAMAAN !!

Perpisahan Kancil 3

Di awal Februari ini, Pembina Satkom Polsek Banyumanik, Aiptu Agustyo resmi berpindah tugas dari Polsek Banyumanik ke Polres Banjarnegara. sudah menjadi kewajiban setiap anggota Polri untuk siap ditempatkan dimanapun di wilayah hukum Republik Indonesia.
sebelum meninggalkan Banyumanik beserta Satkom-nya, beliau kancil 3 mengajak seluruh anggota Satkom Polsek Banyumanik untuk berkumpul bersama di pemancingan jimbaran, dilanjutkan ke Pondok Kopi di sekitaran Sidomukti.
Selamat bertugas di tempat yang baru bapak, semoga kejayaan dan kesuksesan menjadi milik kita semua ! 













SATU KOMANDO UNTUK KEBERSAMAAN !!

Selasa, 10 Februari 2015

Bintal Polsek Banyumanik

Polsek Banyumanik menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Mental yang dilaksanakan untuk semua keluarga besar Polsek Banyumanik dan jajaranya.
Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Rabu, 28 Januari di halaman Mapolsek Banyumanik.
anggota Satkom Polsek Banyumanik turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Dalam kegiatan ini, selain melakukan doa bersama yang dipimpin ustadz maliki dari Departemen agama, juga diisi dengan tausiah oleh pembicara dari polrestabes Semarang.



















SATU KOMANDO UNTUK KEBERSAMAAN !!